Jumat, 13 November 2015

Gunung Kelimutu

Gunung Kelimutu ditemukan pertama kali oleh Van Such Telenyang merupakan warga negara Belanda pada tahun 1915. Namun Gunung Kelimutu baru dikenal oleh masyarakat luas ketika salah seorang bernama Y. Bouman menuliskan kekagumannya pada Gunung Kelimutu yang menyimpan pesona danau tiga warna dalam sebuah buku pada tahun 1929. Sejak itulah Gunung Kelimutu dikenal dunia dengan indahnya“Danau Tiga Warna” yang memikat hati para pengunjung. Banyak wisatawan domestik maupun mancanegara penasaran dengan keunikan yang dimiliki Gunung Kelimutu. Mereka berkunjung untuk menikmati keindahan “Danau Tiga Warna” yang oleh masyarakat setempat dianggap angker.
Gunung Kelimutu dikenal dengan keunikan“Danau Tiga Warna” yang berada di puncak gunung tersebut. Namun dibalik itu, masyarakat setempat percaya bahwa ketiga danau tersebut mengandung aura mistis. Yang pertama yaitu danau berwarna biru atau biasa disebut dengan “ Tiwu Nuwa Muri Koo Fai ” masyarakat setempat percaya bahwa danau ini merupakan tempat berkumpulnya jiwa muda yang telah meninggal. Sedangkan danau yang berwarna merah atau “ Tiwu Ata Polo ” diyakini sebagai tempat berkumpulnya jiwa orang yang jahat selama masa hidupnya . Dan danau berwarna putih atau “ Tiwu Ata Mbupu ” adalah tempat berkumpulnya jiwa baik dalam hidupnya.
Ketika danau kawah ini berubah warna, masyarakat setempat berbondong – bondong memberikan sesajen pada Gunung Kelimutu, dengan membuangnya di salah satu danau kawah yang berubah warnanya. Mereka percaya ketika danau kawah tersebut berubah warna makaarwah – arwah yang bersemayam disana mulai bergejolak dan marah sehingga waktunya untuk mereka memberi sesajen.
Di Taman Nasional Gunung Kelimutu ditumbuhi pepohonan pinus yang lebat serta berbagai macam tumbuhan paku langka yang tidak akan dapat kita temui selai di pulau Flores. Namun anehnya, daerah sekitar yang tidak termasuk dalam Taman Nasional Gunung Kelimutu sangatlah tandus, berpasir, dan tanahnya cenderung tidak stabil, sehingga hanya tanaman tertentu saja yang mampu hidup disana. Karena fenomena inilah, masyarakat setempat percaya jika Gunung Kelimutu merupakan surga kehidupan Gunung Kelimutu.

Related Posts:

  • Semen Padang KalahMitra Kutai Kartanegara merampungkan kemenangan kedua pada turnamen Piala Jenderal Sudirman. Lagi-lagi, kemenangan skuat Jafri Sastra diperoleh lewat babak adu penalti di mana Semen Padang jadi korban. Laga berjalan alot d… Read More
  • Pantai Menganti v\:* {behavior:url(#default#VML);} o\:* {behavior:url(#default#VML);} w\:* {behavior:url(#default#VML);} .shape {behavior:url(#default#VML);} Normal 0 false false false IN X-NONE … Read More
  • Kim Jefrey Tebar AncamanPersipasi Bandung Raya (PBR) masih memiliki asa untuk lolos ke babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman. Itu setelah, mereka menaklukkan Gresik United dengan skor tipis 3-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (22/11) … Read More
  • Manfaat Styrofoam Styrofoam yang memiliki nama lain Polystyrene memang mempunyai 2 sisi yaitu positif dan negatifnya. Tetapi, Manfaat Styrofoam  yang terutama dipakai sebagai kemasan makanan atau minuman yang memang Manfaat Styrofoam … Read More
  • Ps TNI Tetap Jaga Karakter TNIPs TNI Tetap Jaga Karakter TNI walaupun sudah mengemas lima poin dari dua penampilan mereka di turnamen Piala Jenderal Sudirman. Mereka pun membidik poin berikutnya kala menantang Persela Lamongan, Selasa (24/11) esok, di S… Read More

0 komentar:

Posting Komentar